Penelitian ini bertujuan untuk Untuk menganalisis pengaruh likuiditas terhadap harga saham dan menguji peran profitabilitas sebagai variabel moderasi dalam memperkuat atau memperlemah hubungan antara faktor rasio keuangan dan harga saham pada perusahaan BUMN yang terdaftar di BEI selama periode 2019-2023. Metode yang dilakukan adalah kuantitatif dengan menggunakan metode analisis regresi linear berganda dan analisis regresi moderasi dengan bantuan Eviews 13. Sampel penelitian 20 perusahaan dengan total 24 pengamatan yang dipilih melalui metode purposive sampling. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa secara simultan Current Ratio, Quick Ratio,dan Cash Ratio berkontribusi positif dan signifikan terhadap harga saham. Secara Persial Current Ratio berpengaruh negatif dan signifikan terhadap harga saham, Quick Ratio berpengaruh positif dan signifikan terhadap harga saham, Cash Ratio tidak berpengaruh terhadap harga saham. Berdasarkan uji regresi moderasi profitabilitas tidak dapat memoderasi hubungan antara Current Ratio, Quick Ratio, Cash Ratio terhadap harga saham. Kata Kunci: Current Ratio, Cash Ratio, Quick Ratio, Return On Equity, Harga Saham