ANALISIS PENGARUH TOTAL QUALITY MANAGEMENT TERHADAP KEPUASAN KONSUMEN MANNA BAKERY & CAFE GORONTALO

RAHMI EKA PUTERI YUSUF (931418235)
Skripsi
Pembimbing
Dr. Tineke Wolok. S.T., M.M (0023057305)
Dr. Umin Kango, S.Pd., M.Si (0012107902)
Tanggal Upload
01-10-2025
Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh variabel total quality management yang terdiri dari fokus pada pelanggan dan obsesi terhadap kualitas terhadap kepuasan konsumen. Populasi dalam penelitian ini adalah konsumen Manna Bakery & Cafe Gorontalo. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 100 responden. Tehnik sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah non probability sampling dengan jenis purposive sampling. Pengumpulan data dilakukan melalui penyebaran kuisioner dan wawancara. menggunakan metode wawancara dan kuisioner. Tehnik analisis data menggunakan metode regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara simultan variabel fokus pada pelanggan dan obsesi terhadap kualitas berpengaruh terhadap kepuasan konsumen. Nilai koefisien determinasi (R Square) memperoleh nilai sebesar 0,516. Artinya, 51,6 persen variasi kepuasan pelanggan dapat dijelaskan oleh kedua variabel independen yang digunakan dalam persamaan regresi, sedangkan 48,4% dijelaskan oleh variabel lain diluar variabel yang digunakan dalam penelitian ini. Kata kunci: Kualitas, Total Quality Management, Kepuasan Konsumen