MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN PROJECT BASED LEARNING (PJBL) MATERI EKOSISTEM DI KELAS V SDN 05 MARISA

HAMSA ISIMA (151418173)
Skripsi
Pembimbing
Dr. Gamar Abdullah, S.Si, M.Pd (0025128202)
Rifda Mardian Arif S.Pd, M.Pd (1122018901)
Tanggal Upload
16-08-2023
Abstract

Isima, Hamsa. 2023. meningkatkan hasil belajar siswa menggunakan model Project Based Learning (PjBL) tema 5 subtema 3 pada muatan pelajaran IPA di kelas V SDN 05 Marisa Skripsi. Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar,Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Dr.Gamar Abdullah,S.Si.,M.Pd, dan Pembimbing II Rifda Mardian Arif,S.Pd.,M.Pd. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah apakah dengan menggunakan model pembelajaran Project Based Learning (PjBL) dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada muatan pelajaran IPA SDN 05 Marisa Tema 5 Subtema 3 dikelas V. Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar siswa menggunakan model Project Based Learning Tema 5 subtema 3 pada muatan pelajaran IPA di kelas V SDN 05 Marisa. Metode penelitian yang di gunakan adalah penelitian tindakan kelas.Subjek penelitian ini adalah siswa kelas V SDN 05 Marisa yang berjumlah 20 orang siswa. hasil penelitian menunjukkan bahwa pada siklus I hasil belajar siswa meningkat, rata-rata hasil belajar siswa adalah 55% pada aspek kognitif dan 60%pada aspek psikomotor. Namun hasil tersebut belum mencapai kriteria indicator kinerja yang ditentukan, maka dilanjutkan pada siklus II. Pada siklus II, rata-rata hasil belajar siswa meningkat yakni sebesar 85% pada aspek kognitif dan 90% pada aspek psikomotor. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan dapat di simpulkan bahwa dengan menggunakan model pembelajaran Project Based Learning (PjBL) hasil belajar siswa pada muatan pelajaran IPA tema 5 subtema 3 di kelas V SDN 05 Marisa meningkat. Kata Kunci : Hasil Belajar Siswa, Project Based Learning