Wanda Pakaya. 2024. Gambaran Supervisi Kepala Ruangan Mengenai Pendokumentasian Menurut Perawat Baru Di RSUD Prof. DR. H. Aloei Saboe Kota Gorontalo. Skripsi, Program Studi Ilmu Keperawatan, Fakultas Olahraga dan Kesehatan, Universitas Negeri Gorontalo Pembimbing I Ns. Wirda Y. Dulahu, M.Kep, dan Pembimbing II Ns. Dewi S. Hiola, S.Kep., M.Kep Perawat baru adalah perawat lulusan baru yang memasuki lingkungan kerja setelah melalui proses rekutmen dalam suatu instasi pelayanan kesehatan yang biasanya menulis dokumentası keperawatan berupa catatan perkembangan pasien pasien terintergrası berdasarkan SOAP pasien (Malını, 2021). Perawat baru menghadapi masalah dalam lingkungan kerja seperti kurang percaya dırı, dan adanya beban kerja yang banyak. Untuk mendapatkan hasil yang berkualitas, perawat baru sangat membutuhkan supervisı. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui supervisi kepala ruangan mengenai pendokumentasian asuahan keperawatan menurut perawat baru di RSUD Prof DR. H Aloci Saboc Kota Gorontalo Metode penelitian kuantitatif dengan desain penelitian deskriptif, menggunakan total sampling dengan sampel 56 orang. Hasıl penelitian didapatkan bahwa sebagian besar pelaksanaan supervisi kepala ruangan mengenai pendokumentasian asuhan keperawatan berada dalam kategori cukup sebanyak 39 (69,6%), dan kategori baik sebanyak 17 (30,4%). Disarankan penelitian ini dapat meningkatkan supervisi kepala ruangan yang lebih baik sehingga meningkatkan asuhan keperawatan. Kata Kunci: Supervisi Kepala Ruangan, Pendokumentasian Asuhan Keperawatan