PERAN BADAN USAHA MILIK DESA (BUMDES) BINA USAHA DALAM MENINGKATKAN PENDAPATAN PETANI DI DESA DAENAA KECAMATAN LIMBOTO BARAT KABUPATEN GORONTALO

FERAWATI LOPUO (912416023)
Skripsi
Pembimbing
Prof. Dr. Fahrudin Zain Olilingo, SE., M.Si (00281058005)
Ivan R. Santoso, SEI., MSI (000298302)
Tanggal Upload
18-06-2023
Abstract

Ferawati Lopuo. NIM : 912416023 “Peran Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Bina Usaha Dalam Meningkatkan Pendapatan Petani Di Desa Daenaa Kecamatan Limboto Barat Kabupaten Gorontalo” di bawah bimbingan Bapak Prof. Dr. Fahrudin Zain Olilingo, SE., M.Si dan Bapak Ivan Rahmad Santoso, SEI., MSI. Penelitian bertujuan untuk mengetahui Peran Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Bina Usaha dalam meningkatkan produksi pertanian dan pendapatan petani di Desa Daenaa. Data yang digunakan bersumber dari Kantor Desa Daenaa dan Kuisioner di sebarkan ke pengurus kelompok petani. Metode yang digunakan adalah Statistik Deskriptif. Berdasarkan hasil penelitian Statistik Deskriptif pada Peran Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Bina Usaha Desa Daenaa dalam meningkatkan pendapatan petani yaitu; 1) Unit Usaha Jual Beli Jagung dan Pengadaan Bibit Jagung, yang bekerja sama dengan masyarakat desa dan sekitarnya dengan luas lahan 825 Ha, dengan produksi rata-rata 6 Ton/Ha/Musim artinya setiap musim panen petani menghasikan jagung pipilan 4.950 ton dengan total harga sebesar Rp. 14.850.000.000 permusim. 2) Unit Usaha Pengelolaan Arang Tempurung Kelapa, usaha yang melibatkan masyarakat desa yang berdomosili di Desa. 3) Unit Usaha Jual Beli Kopra Kelapa, yaitu ketersediaan bahan baku sangat memadai dan menambah lapangan kerja dimasyarakat. 4) Unit Usaha Perdagangan Umum Dan Sarana Produksi (Saprodi), dalam upaya memenuhi kebutuhan warga desa yang mayoritas penduduknya bergerak dibidang usaha pertanian dan perkebunan. Maka BUMDes Bina Usaha berupaya untuk mempermudah atau mendekatkan kebutuhan warga dengan menyediakan barang dagangan umum termasuk sarana produksi pertanian. Kata Kunci : BUMDes, Pendapatan, Produksi