PENGARUH ICE BREAKING TERHADAP KONSENTRASI BELAJAR ANAK USIA 4-5 TAHUN DI TK DAHLIA TELAGA KABUPATEN GORONTALO

EKA WAHYUNI (153420087)
Skripsi
Pembimbing
Icam Sutisna S.Pd.,M.Pd ( 000102780)
Yenti Juniarti, S.Pd, M.Pd (1025069102)
Tanggal Upload
08-10-2024
Abstract

Eka Wahyuni 2024. Pengaruh Ice Breaking Terhadap Konsentrasi Belajar Anak Usia 4-5 Tahun Di TK Dahlia Telaga Kabupaten Gorontalo. Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Gorontalo, Pembimbing (I) Icam Sutisna S.Pd, M.Pd dan pembimbing (II) Yenti Juniarti S.Pd, M.Pd. Permasalahan dalam penelitian ini adalah apakah terdapat Pengaruh Ice Breaking Terhadap Konsentrasi Belajar Anak Usia 4-5 Tahun. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif eksperiment (One group pretest-posttest design). Populasi dalam penelitian ini berjumblah 15 anak. Sampel dalam penelitian ini anak kelompok A usia 4-5 tahun di TK Dahlia Telaga Kabupaten Gorontalo yang berjumblah 15 orang anak. Tehnik analisis data dilakukan dengan cara olah data statistika. Hasil menunjukan adanya peningkatan rata-rata pre-test memperoleh nilai rata-rata 12,60 dan standar deviation 3.481 sedangkan pada post-test memperoleh nilai rata-rata 27,53 dan standar daviation 3.067. Hasil tersebut membuktikan bahwa terdapat pengaruh yang cukup signifikan sebelum dan sesudah pemberian perlakuan. Berdasarkan hasil uji T menunjukan bahwa pre-test konsentrasi anak dengan melakukan kegiatan ice breaking dengan hasil uji statistic Std. deviiantion 3.595 dan posttest kemandirian anak dengan melakukan kegiatan ice breaking terhadap konsentrasi anak dengan hasil uji statistic 2.163 dapat dimaknai bahwa terdapat pengaruh kegiatan ice breaking terhadap konsentrasi anak. Jika nilai <0>0,05 maka Ho diterima H1 ditolak. Dengan diterima maka hipotesis diterima artinya terdapat Pengaruh Ice Breaking Terhadap Konsentrasi Belajar Anak Usia 4-5 Tahun Di TK Dahlia Telaga Kabupaten Gorontalo. Kata Kunci: Ice Breaking Terhadap Konsentrasi Belajar, Anak Usia Dini